J N C M E D I A

Multimedia Center Indramayu

Windows Vista Tidak Cocok Buat Main Game?

Posted by jncmedia pada Oktober 24, 2007

Sebagai sistem operasi teranyar, Windows Vista boleh bangga karena menghadirkan grafis yang lebih hidup pada tampilannya, namun hal ini ternyata juga memicu keluh kesah dari sebagian gamer.

Para gamer mengungkapkan rasa ketidakpuasan mereka terhadap sistem operasi terbaru Microsoft ini melalui forum online yang biasa mereka gunakan.

Salah satunya menyoroti crash atau melambatnya beberapa game yang sebelumnya dijalankan pada Windows XP. Meski hanya beberapa, namun mereka menganggap game tersebut tergolong penting.

Alhasil, komentar-komentar sinis pun mulai membanjiri forum diskusi yang terdapat di situs salah satu pembuat kartu grafis terkemuka, Nvidia Corp.

“Memformat PC (personal computer), install Vista, update beberapa driver, (maka) sekarang setengah dari game milik saya tidak bisa dijalankan,” tulis salah satu pesan. “Kau instal Vista. Kau mendapatkan masalahmu,” keluh yang lain.

Seperti dilansir ComputerWorld, Senin (12/2/2007), para gamer yang mem-posting berbagai keluh kesah ini termasuk ke dalam hardcore gamer, padahal mereka sebenarnya merupakan pelanggan potensial bagi Vista.

Mereka menyebut sebagian besar masalah yang terjadi terdapat pada model permainan first-person shooter seperti CounterStrike, Half-Life 2, Doom 3 dan F.E.A.R. Pasalnya, jenis game ini cenderung menguras lebih banyak kapabilitas grafis PC dibandingkan dengan aplikasi bisnis dan multimedia.

Akibatnya, para ahli menyalahkan driver yang dianggapnya belum mumpuni dan kompleksitas di Vista sehingga harus mengaplikasikan DirectX 10.

Padahal sebelumnya Microsoft pernah berujar, Vista akan kompatibel dengan DirectX 9 sebagai mesin grafis XP dan akan mensupport game yang ada saat ini.

Sementara itu, Manager of Microsoft’s Games untuk Windows Group Chris Donahue mengatakan, pihaknya telah melakukan tes terhadap sekitar 1.000 game populer selama lima tahun terakhir. “Sebagian besar berjalan dengan baik di Vista,” kilahnya, tanpa merinci berapa banyak masalah yang terjadi.

Sumber: Detik Portal

5 Tanggapan to “Windows Vista Tidak Cocok Buat Main Game?”

  1. wisda said

    mas saya sudah menginstal game need for speed most wanted ke vista, dan udah selesai, waktu instal alcohol 120% kok kompi jadi hang dan bila dihidupkan restars memulu, apa krn enggak cocok ato gimana?
    dan di starup waktu q nyalain kompi ada add new hardware dan mendeteksi “plug and play bios”
    tolong bales ….
    ke : wisda_interisti@yahoo.co.id

    terima kasih

  2. Tompel said

    Bagi semua game mania, direkomendasikan untuk tetap menggunakan sistem operasi win xp karena lebih stabil.
    Kadang kala penggunaan alcohol 120% justru membuat masalah di kompi tidak hanya di vista di xp juga, kalo ga coba aja pake Daemon kan fungsinya sama sebagai virtual cd.

  3. iprun said

    mas helep maen seal online ternyata gak bisa d vista padahal saya da dwonload semuannya tapi gak bsa d instal d perintahnya c di suruh k administrator.tapi meskipun udah, tetep gak isa pah munkin seal masih game yang mengaplikasikan Dirext 9, jadi gak bisa suport d vista!
    percuma dong aplikasi bgus tapi tetep aja gak bsa puas.
    tq mas,,,, salam soeroboyo

  4. jncmedia said

    Salam kenal dan salam hangat buat Mas Iprun..
    Betul apa yang Mas Iprun sampaikan, bukan hanya seal online saja yang masih tetap menggunakan aplikasi DirectX 9, tapi beberapa game lainnya juga. Tampilan grafis Windows Vista memang jauh lebih bagus daripada Windows XP, tapi kalo untuk game Windows XP tetep paling JOSSSS…

  5. R@yN said

    klo gitu yg msh pk xp coba aj pk Vista Transformation Pack
    jdnya winXp kita jd mirip sm WinVista dan bisa bwt maen game jg lagi. tetapi Vista Transformation Pack itu sangat boros akan RAM jd yg mo pk hruz pk RAM diatas 512MB klo gk mo ngeleq .

Tinggalkan Balasan ke iprun Batalkan balasan